Eine Plattform für die Wissenschaft: Bauingenieurwesen, Architektur und Urbanistik
Rancang Ulang Prototipe Pembangkit Listrik Tenaga Piko Hidro Portabel Tipe Cross Flow
Listrik merupakan salah satu kebutuhan yang terpenting dalam kehidupan sehari-hari. Kebutuhan penerangan untuk keperluan studi atau riset di lapangan yang belum terjangkau sumber listrik menjadikan Pembangkit Listrik Tenaga Piko Hidro (PLTPH) portabel sebagai salah satu solusi dalam mendapatkan pasokan listrik dengan memanfaatkan sumber air dengan debit dan head yang cukup kecil. Langkah yang telah dilakukan pada rancang bangun PLTPH portabel meliputi kajian terhadap PLTPH yang pernah dirancang oleh Dzulfikri (2021), dilakukan rancang ulang terhadap bagian-bagian alat PLTPH portabel seperti saluran masuk dan keluar, bentuk rumah turbin, penyangga, runner turbin, instalasi pengujian, dan luas penampang saluran nozel. Selanjutnya menyiapkan instalasi pengujian. Dilakukan proses pengujian dan dilanjutkan pembahasan hasil pengujian. Didapatkan dimensi alat dengan panjang 266,63 mm, lebar 190 mm, dan tinggi 226,88 mm yang dibuat menggunakan mesin 3D Printing yang menggunakan bahan plastik PLA. Capaian dari hasil pengujian hasil rancang ulang memiliki kecepatan putaran sebesar 794 rpm, debit sebesar 3,867 l/s, dan head 2 m, sehingga menghasilkan daya mekanik sebesar 20,13 W dan efisiensi sebesar 26,0%. Hasil tersebut menghasilkan daya dan efisiensi mekanik yang lebih besar daripada alat eksisting (daya mekanik sebesar 11,7 W dan efisiensi sebesar 23%). Kata-kata kunci: PLTPH, Portabel, Rancang Ulang, Cross Flow
Rancang Ulang Prototipe Pembangkit Listrik Tenaga Piko Hidro Portabel Tipe Cross Flow
Listrik merupakan salah satu kebutuhan yang terpenting dalam kehidupan sehari-hari. Kebutuhan penerangan untuk keperluan studi atau riset di lapangan yang belum terjangkau sumber listrik menjadikan Pembangkit Listrik Tenaga Piko Hidro (PLTPH) portabel sebagai salah satu solusi dalam mendapatkan pasokan listrik dengan memanfaatkan sumber air dengan debit dan head yang cukup kecil. Langkah yang telah dilakukan pada rancang bangun PLTPH portabel meliputi kajian terhadap PLTPH yang pernah dirancang oleh Dzulfikri (2021), dilakukan rancang ulang terhadap bagian-bagian alat PLTPH portabel seperti saluran masuk dan keluar, bentuk rumah turbin, penyangga, runner turbin, instalasi pengujian, dan luas penampang saluran nozel. Selanjutnya menyiapkan instalasi pengujian. Dilakukan proses pengujian dan dilanjutkan pembahasan hasil pengujian. Didapatkan dimensi alat dengan panjang 266,63 mm, lebar 190 mm, dan tinggi 226,88 mm yang dibuat menggunakan mesin 3D Printing yang menggunakan bahan plastik PLA. Capaian dari hasil pengujian hasil rancang ulang memiliki kecepatan putaran sebesar 794 rpm, debit sebesar 3,867 l/s, dan head 2 m, sehingga menghasilkan daya mekanik sebesar 20,13 W dan efisiensi sebesar 26,0%. Hasil tersebut menghasilkan daya dan efisiensi mekanik yang lebih besar daripada alat eksisting (daya mekanik sebesar 11,7 W dan efisiensi sebesar 23%). Kata-kata kunci: PLTPH, Portabel, Rancang Ulang, Cross Flow
Rancang Ulang Prototipe Pembangkit Listrik Tenaga Piko Hidro Portabel Tipe Cross Flow
Bella Maharani Marcellia Suseno (Autor:in)
2022
Aufsatz (Zeitschrift)
Elektronische Ressource
Unbekannt
Metadata by DOAJ is licensed under CC BY-SA 1.0
RANCANG BANGUN PROTOTYPE PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKRO HIDRO MENGGUNAKAN TURBIN CROSS-FLOW
BASE | 2020
|KARAKTERISTIK KINERJA PROTOTIPE TURBIN SNAIL-LIE PADA PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKRO HIDRO
BASE | 2020
|KARAKTERISTIK KINERJA TURBIN NEST-LIE PADA PROTOTIPE PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKRO HIDRO
BASE | 2020
|RANCANG BANGUN PROTOTIPE PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA UAP DENGAN TURBIN IMPULS DIAMETER 70 CM
BASE | 2022
|Rancangan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro Di Kampung Dongi Kecamatan Nuha
BASE | 2018
|