Eine Plattform für die Wissenschaft: Bauingenieurwesen, Architektur und Urbanistik
KAJIAN TANAH ENDAPAN PERAIRAN SEBAGAI MEDIA TANAM PERTANIAN KOTA
Pendangkalan sungai, selokan, waduk di daerah perkotaan merupakan masalah karena menjadi penyebab banjir. Pemerintah setiap tahun melakukan pengerukan terhadap endapan peraiaran agar aliran air lancar. Banyaknya lumpur tanah endapan hasil pengerukan perairan menjadi limbah yang harus dicarikan tempat pembuagan agar tidak menyebabkan lingkungan menjadi kumuh. Pengembangan pertanian perkotaan yang membutuhkan media tanam tanah selama ini memakai tanah taman yang didatangkan dari luar kota. Masyarakat harus mengeluarkan dana untuk memberi tanah taman. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kemungkinan pemanfaatan tanah lumpur endapan perairan yang selama ini menjadi limbah yang merugikan sebagai pengganti media tanam tanaman pertanian kota yang selama ini didatangkan dari luar kota. Penelitian dilakukan dengan melakukan survei gambaran kondisi tanah lumpur endapan perairan di Surabaya. Sampel diambil dengan menggunakan metode acak memilih, yaitu memilih kondisi lingkungan tempat dan kondisi tanah yang memang memungkinan untuk media tanam. Pengamatan sampel terhadap variabel-variabel PH, warna, struktur, tekstur, kandungan bahan organik, Nitrogen (N-total), K2O dan P2O5. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua lumpur tanah endapan peraiaran bertekstur lempungan dengan kandungan liat berkisar 89,87-92,14%, kandungan bahan organik berkisar antara 5,96-7,60%, kandungan Ntotal berkisar antara 0,09-0,13%, kandungan K2O berkisar antara 0,88-1,12%, dan kandungan P2O5 berkisar antara 2,08-2,44%. Warna tanah hitam keabu-abuan – hitam. Struktur tanah remah sampai bantat.Tanah lumpur endapan selokan perumahan yang paling remah dan lumpur endapan waduk yang paling bantat. Dari sifat fisik dan kandungan bahan tanah lumpur edapan selokan paling mungkin digunakan sebagai media tanam pengganti tanah taman yang selama ini didatangkan dari luar kota.
KAJIAN TANAH ENDAPAN PERAIRAN SEBAGAI MEDIA TANAM PERTANIAN KOTA
Pendangkalan sungai, selokan, waduk di daerah perkotaan merupakan masalah karena menjadi penyebab banjir. Pemerintah setiap tahun melakukan pengerukan terhadap endapan peraiaran agar aliran air lancar. Banyaknya lumpur tanah endapan hasil pengerukan perairan menjadi limbah yang harus dicarikan tempat pembuagan agar tidak menyebabkan lingkungan menjadi kumuh. Pengembangan pertanian perkotaan yang membutuhkan media tanam tanah selama ini memakai tanah taman yang didatangkan dari luar kota. Masyarakat harus mengeluarkan dana untuk memberi tanah taman. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kemungkinan pemanfaatan tanah lumpur endapan perairan yang selama ini menjadi limbah yang merugikan sebagai pengganti media tanam tanaman pertanian kota yang selama ini didatangkan dari luar kota. Penelitian dilakukan dengan melakukan survei gambaran kondisi tanah lumpur endapan perairan di Surabaya. Sampel diambil dengan menggunakan metode acak memilih, yaitu memilih kondisi lingkungan tempat dan kondisi tanah yang memang memungkinan untuk media tanam. Pengamatan sampel terhadap variabel-variabel PH, warna, struktur, tekstur, kandungan bahan organik, Nitrogen (N-total), K2O dan P2O5. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua lumpur tanah endapan peraiaran bertekstur lempungan dengan kandungan liat berkisar 89,87-92,14%, kandungan bahan organik berkisar antara 5,96-7,60%, kandungan Ntotal berkisar antara 0,09-0,13%, kandungan K2O berkisar antara 0,88-1,12%, dan kandungan P2O5 berkisar antara 2,08-2,44%. Warna tanah hitam keabu-abuan – hitam. Struktur tanah remah sampai bantat.Tanah lumpur endapan selokan perumahan yang paling remah dan lumpur endapan waduk yang paling bantat. Dari sifat fisik dan kandungan bahan tanah lumpur edapan selokan paling mungkin digunakan sebagai media tanam pengganti tanah taman yang selama ini didatangkan dari luar kota.
KAJIAN TANAH ENDAPAN PERAIRAN SEBAGAI MEDIA TANAM PERTANIAN KOTA
Dwi Haryanta (Autor:in) / Mochammad Thohiron (Autor:in) / Bambang Gunawan (Autor:in)
2018
Aufsatz (Zeitschrift)
Elektronische Ressource
Unbekannt
Metadata by DOAJ is licensed under CC BY-SA 1.0
PENERAPAN ALAT PENDETEKSI KESUBURAN TANAH DAERAH PERTANIAN DI DAERAH TANAH GARAM KOTA SOLOK
DOAJ | 2022
|Kajian Penerapan Kebijakan Kawasan Pertanian Pangan Berkelanjutan di Daerah Kota Bandung
DOAJ | 2023
|BASE | 2021
|