A platform for research: civil engineering, architecture and urbanism
Analisis Teknis Dan Ekonomi Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap Berbasis PVsyst
Penggunaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya merupakan teknologi yang berkembang dibidang pembangkit listrik yang memanfaatkan sumber energi matahari dan diubah menjadi energi listrik dengan alat bantu modul surya. Hal tersebut sejalan dengan keputusan Rektor Universitas Pakuan No.204/7KEP/REK/X/2022 tentang “Penetapan Kebijakan Penghematan Energi Listrik di Lingkungan Kampus Universitas Pakuan”. Tujuan dari pemasangan PLTS yaitu pengurangan pemakaian listrik dari jaringan untuk mengurangi tagihan bulanan listrik. Peluang untuk penggunaan PLTS On-Grid pada Gedung Perkuliahan Fakultas Teknik Universitas cukup baik, dikarenakan potensi radiasi matahari rata-rata pada Kota Bogor yaitu 2,66 kWh/ m². Hal yang perlu diperhatikan dalam analisis teknis dan ekonomi PLTS On-Grid ini yaitu pemilihan komponen, lokasi pemasangan, luas atap gedung dan faktor ekonomi. Dalam penelitian ini menggunakan perhitungan perencanaan dan membandingkan dengan hasil dari simulasi PVsyst. Komponen yang digunakan yaitu modul surya jenis monocrystalline dengan kapasitas 550 Wp berjumlah 50 buah panel surya dipasang secara seri dalam 3 string, di setiap string terdapat 22 buah panel surya, dengan menggunakan 2 buah inverter dan 2 MPPT dengan kapasitas 22 kVA. Berdasarkan dari hasil perhitungan perencanaan, daya yang dihasilkan dari PLTS OnGrid untuk memenuhi kebutuhan listrik dalam satu tahun yaitu sebesar 22694,787 kWh/tahun dan Performance Ratio sebesar 85%. Untuk biaya investasi awal yang dibutuhkan sebesar Rp. 246.419.576 dan periode pengembalian investasi awal dalam 14 tahun, dengan pengoperasian PLTS berlangsung selama 20 tahun serta minimal biaya energi yang dihasilkan dari PLTS pertahun sebesar Rp. 20.425.308 dan total akumulasi saving jika PLTS terpasang sebesar Rp. 427.701.220.
Analisis Teknis Dan Ekonomi Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap Berbasis PVsyst
Penggunaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya merupakan teknologi yang berkembang dibidang pembangkit listrik yang memanfaatkan sumber energi matahari dan diubah menjadi energi listrik dengan alat bantu modul surya. Hal tersebut sejalan dengan keputusan Rektor Universitas Pakuan No.204/7KEP/REK/X/2022 tentang “Penetapan Kebijakan Penghematan Energi Listrik di Lingkungan Kampus Universitas Pakuan”. Tujuan dari pemasangan PLTS yaitu pengurangan pemakaian listrik dari jaringan untuk mengurangi tagihan bulanan listrik. Peluang untuk penggunaan PLTS On-Grid pada Gedung Perkuliahan Fakultas Teknik Universitas cukup baik, dikarenakan potensi radiasi matahari rata-rata pada Kota Bogor yaitu 2,66 kWh/ m². Hal yang perlu diperhatikan dalam analisis teknis dan ekonomi PLTS On-Grid ini yaitu pemilihan komponen, lokasi pemasangan, luas atap gedung dan faktor ekonomi. Dalam penelitian ini menggunakan perhitungan perencanaan dan membandingkan dengan hasil dari simulasi PVsyst. Komponen yang digunakan yaitu modul surya jenis monocrystalline dengan kapasitas 550 Wp berjumlah 50 buah panel surya dipasang secara seri dalam 3 string, di setiap string terdapat 22 buah panel surya, dengan menggunakan 2 buah inverter dan 2 MPPT dengan kapasitas 22 kVA. Berdasarkan dari hasil perhitungan perencanaan, daya yang dihasilkan dari PLTS OnGrid untuk memenuhi kebutuhan listrik dalam satu tahun yaitu sebesar 22694,787 kWh/tahun dan Performance Ratio sebesar 85%. Untuk biaya investasi awal yang dibutuhkan sebesar Rp. 246.419.576 dan periode pengembalian investasi awal dalam 14 tahun, dengan pengoperasian PLTS berlangsung selama 20 tahun serta minimal biaya energi yang dihasilkan dari PLTS pertahun sebesar Rp. 20.425.308 dan total akumulasi saving jika PLTS terpasang sebesar Rp. 427.701.220.
Analisis Teknis Dan Ekonomi Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap Berbasis PVsyst
Dimas Eka Juli Sutiawan (author) / Didik Notosudjono (author) / Bloko Budi Rijadi (author) / Yamato Yamato (author)
2024
Article (Journal)
Electronic Resource
Unknown
Metadata by DOAJ is licensed under CC BY-SA 1.0
Perencanaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya Skala Industri Berbasis PVsyst
DOAJ | 2023
|Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap Gedung Sekolah di Kota Denpasar
BASE | 2019
|BASE | 2022
|Perencanaan Dan Analisis Ekonomi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terpusat Untuk Desa Mandiri
BASE | 2019
|